BELIBIS BEBEK LIAR - SEMUA CARA BUDIDAYA HEWAN

Breaking

Sabtu, 02 April 2016

BELIBIS BEBEK LIAR

BELIBIS BEBEK LIAR
adalah salah satu Itik yang memiliki habitat di air, kemampuannya yang dapat berenang di air di sebabkan karena Itik belibis termasuk burung yang memiliki kaki berselaput dan jarang untuk melakukan terbang. Saat pengamatan, Persentase mobilitas sangat jarang dilakukan oleh hewan ini seperti dari pernyataan diatas, hewan ini lebih banyak aktif di habitat air. Aktivitas mobilitas di daerah teresterial, hanya digunakan untuk mencari makan dan menghindari lawan, bertelur dan aktivitas lainnya. Pergerakan berjalan sangat lambat, namun sangat cepat saat mencapai air, Sehingga dalam mobilitas dari hewan ini sangat kecil untuk daerah teresterial.



     Itik Belibis mempunyai kepala, paruh, dan kaki yang panjang. Warna paruhnya kelabu, manakala kepala, leher, dan bahagian bawahnya kuning pucat, dengan warna jambul yang lebih tua. Sayap dan bahagian belakangnya kelabu tua, dengan tompok-tompok perang berangan pada sayap dan ekornya. Bulunya serupa.
Alam            : Haiwan
Filum           : Kordata
Subfilum     : Vertebrata
Kelas            : Burung
Order           : Anseriformes
Famili           : Anatidae
Genus          : Dendrocygna
Spesies        : D javanica
Binomial      : Dendrocygna javanica
Belibis yang lebih suka hidup berkelompok itu biasa mencari sisa-sisa gabah yang tertinggal di lahan sawah. Selain itu, bangsa unggas ini juga suka makan daun eceng gondok. Walaupun bentuknya lucu dan menggemaskan, burung ini sulit sekali ditangkap. Belibis termasuk burung liar yang mencari makan malam hari, biasa disebut itik liar atau juga itik air. Sering dijumpai di persawahan, terutama setelah panen berakhir. Namun, kini penampakan dan perilaku burung belibis itu bisa leluasa diamati di Desa Teluk Betung, Kecamatan Sungai Pandan, Hulu Sungai Utara, Kalimantan Selatan (Kalsel).