hidup di sepanjang pantai, di antara terumbu karang, ganggang, serta
tumbuhan laut lainnya. terlihat seperti memakai baju zirah yang
terbuat dari tulang, sehingga terkesan kaku dan keras. Kulit zirah bersifat kuat, melindungi mereka dari berbagai macam bahaya. Apabila kuda laut
mati dan mengering, maka sulit bagi kita untuk menghancurkannya dengan
menggunakan tangan kosong.
jarang ditemukan pada laut yang beraliran sangat deras. lebih sering ditemukan sedang mengkaitkan ekornya pada tanaman di sekitar terumbu karang. tidak ditemukan pada laut yang sangat dalam, di mana tidak terjangkau oleh cahaya matahari. Mereka memakan hewan-hewan laut yang berukuran kecil, seperti halnya udang kecil. Mereka biasanya berenang perlahan-lahan dalam posisi berdiri, bergerak naik turun dengan cara mengubah isi udara dalam kantung renangnya.