- SEMUA CARA BUDIDAYA HEWAN

Breaking

Senin, 21 Maret 2016

Cara Perawatan IKAN ARWANA

  • Periksa selalu kebersihan dari media filter dalam aquarium anda. Kebersihan adalah kunci dalam menjaga kesehatan ikan tadi, hal ini meliputi kebersihan biofoam, tapas, karbon aktif dan juga zeolit.
  • Gantilah seperempat air dari aquarium dengan air biru hasil endapan yang telah diaerasi. Singkat kata dengan memberikan gelembung yang akan memberikan kealamaian air.
  • Buanglah kotoran ikan dalam aquarium. Hal ini penting untuk menjaga kejernihan air, dan juga yang paling penting adalah tidak menimbulkan hal-hal yang akan mempengaruhi kesehatan ikan arwana tadi.
  • Selalu buang pakan yang masih disisakan atau tidak dimakan oleh ikan tersebut. Untuk menghindari anda dari membuang pakan, anda perlu mengatur jatah pakan ikan yang tepat. Jika sehari anda memberi makan dalam porsi yang sama, dan hari berikutnya anda juga melakukan hal yang sama tapi ikan tidak menghabiskannya, anda perlu waspada akan keadaan ikan.
  • Memberikan aerasi yang cukup pada penampungan air untuk memberikan perputaran oksigen yang stabil. Hal ini juga perlu untuk anda terapkan dalam memberikan kenyamanan dan kesehatan pada ikan khususnya arwana irian ini.
  • Ingat selalu untuk membersihkan kaca aquarium. Jangan sampai anda membiarkan aquarium dalam keadaan berlumut atau bahkan berkerak. Hal itu tidak baik untuk kesehatan ikan.
  • Selalu memeriksa peralatan yang anda gunakan dalam aquarium. Selain itu selalu perhatikan suhu air dalam aquarium dengan air penampungan. Karena jika anda tidak memperhatikannya, ikan akan merasa stress dan anda tahu sendiri akibatnya. Usahakan perbedaannya tidak melebihi 1 derajat celcius.
  • Mengganti air dengan hati-hati. Jangan sampai anda mengganti air dengan frontal atau deras karena akan menimbulkan stress pada ikan anda. Jadi, cobalah untuk mengganti air dengan cukup lembut.